Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 Terbaru Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Januari 2021

Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 Terbaru Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Januari 2021

LokerBlog.com (Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 Terbaru Januari 2021) - Setiap orang memiliki masalah masing-masing. Besar atau kecil suatu masalah semuanya tergantung pada yang menjalaninya. Jika saat ini Anda sedang memiliki masalah, usahakan untuk tidak memperburuk keadaan. Pikirkan berbagai cara atau solusi untuk membuat masalah besar menjadi lebih mudah untuk diselesaikan. Anggap saja bila kesulitan dan masalah Anda saat ini adalah langkah untuk mendewasakan Anda.  Selalu berpikiran yang positif, Tidak ada yang lebih baik dari berpikiran yang positif. Sebesar apapun usaha Anda untuk mencari pekerjaan atau bertahan di pekerjaan yang sekarang, semuanya akan sia - sia jika Anda masih memiliki pikiran yang negatif. Ketika Anda berpikiran hal yang negatif,  maka pekerjaan dan usaha Anda tidak akan maksimal karena Anda terus menerus fokus dengan hal yang negatif tersebut. Oleh karena itu, usahakan untuk selalu berpikiran positif dalam segala situasi. Berhentilah menyalahkan diri sendiri atau orang lain saat Anda mengalami kesulitan atau kegagalan. Ambil pelajaran dari semua peristiwa yang telah Anda alami dan jadikan hal tersebut sebagai suatu pembelajaran untuk dikemudian hari. Selain itu, fokuslah pada hal-hal yang baik untuk memperbaiki kesalahan agar tidak terulang kembali di waktu yang mendatang. Cari tahu tujuan bekerja, Saat semangat sudah mulai hilang, cara yang paling baik untuk mengembalikannya adalah dengan mengingat kembali tujuan Anda bekerja atau mencari pekerjaan. Setiap orang memiliki tujuan sendiri-sendiri untuk bekerja atau mencari pekerjaan, misalnya bekerja agar dapat segera menikah, atau bekerja karena ingin membantu orangtua, dan lain sebagainya. Ingat kembali alasan Anda mengapa gigih mencari kerja.  Insan kreatif akan terus menelurkan karya yang membawa perubahan dan perbaikan bagi banyak orang. Oleh karena itu marilah kita menjadi insan yang kreatif. Mulai kreatif dari diri sendiri, mulai dari yang kecil, dan mulai hari ini.

Lowongan Kerja Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat - Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (atau biasa disingkat TNI Angkatan Darat atau TNI-AD) adalah salah satu cabang angkatan perang dan merupakan bagian dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang bertanggung jawab atas operasi pertahanan negara Republik Indonesia di darat.

Saat ini Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Januari 2021 untuk mencari calon karyawan yang siap untuk mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan. Perusahaan akan mencari kandidat yang terbaik sesuai dengan kualifikasi dan yang cocok untuk posisi yang akan ditempatkan.

Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang tersedia beserta dengan kualifikasinya saat ini bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir.

Lowongan Kerja Terbaru Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Tahun 2021

Posisi:
BINTARA PK PRIA/WANITA TNI AD TA 2021

a. Persyaratan umum.
1) Warga negara Indonesia;
2) Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
3) Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia tahun 1945;
4) Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian Republik Indonesia;
5) Sehat jasmani dan rohani serta tidak berkacamata; dan
6) Tidak sedang kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap.

b. Persyaratan lain.
1) Pria dan/atau wanita, bukan anggota/mantan prajurit TNI/Polri atau PNS TNI.
2) Berijazah minimal SMA/MA/SMK baik negeri atau swasta yang terakreditasi sesuai kebutuhan, dengan persyaratan nilai rata-rata sebagai berikut:
a) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2017, nilai ujian nasional rata-rata minimal 40 (untuk wilayah di Pulau Jawa, Pulau Sumatera dan provinsi Bali) dan minimal 38 untuk wilayah lainnya;
b) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2018, nilai ujian nasional rata-rata minimal 39 (untuk wilayah di Pulau Jawa, Pulau Sumatera dan provinsi Bali) dan minimal 37 untuk wilayah lainnya; dan
c) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2019, nilai ujian nasional rata-rata minimal 40.5 (untuk wilayah di Pulau Jawa, Pulau Sumatera dan provinsi Bali) dan minimal 38.5 untuk wilayah lainnya.
d) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2019, nilai ujian nasional rata-rata minimal 40.5 (untuk wilayah di Pulau Jawa, Pulau Sumatera dan provinsi Bali) dan minimal 38.5 untuk wilayah lainnya.
e) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2020, nilai minimal rata-rata raport dari 3 mata pelajaran (Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Matematika) adalah 68 ujian nasional rata-rata akan ditentukan kemudian.
f) Lulusan SMA/MA/SMK tahun 2021, nilai ujian nasional rata-rata akan ditentukan kemudian.

3) Belum pernah kawin dan sanggup tidak kawin selama dalam pendidikan pertama sampai dengan 2 (dua) tahun setelah selesai pendidikan pertama.
4) Berumur sekurang-kurangnya 17 tahun 9 bulan dan setinggi-tingginya 22 tahun pada saat pembukaan pendidikan pertama tanggal 25 September 2021.
5) Memiliki tinggi badan sekurang-kurangnya 163 cm untuk laki-laki dan 157 cm untuk perempuan serta memiliki berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.
6) Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 (sepuluh) tahun.
7) Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
8) Harus mengikuti pemeriksaan/pengujian yang diselenggarakan oleh panitia penerimaan yang meliputi:
a) Administrasi;
b) Kesehatan;
c) Jasmani;
d) Mental ideologi; dan
e) Psikologi.

Informasi lebih lanjut KLIK

Informasi:

Diharapkan untuk membaca secara keseluruhan informasi dengan teliti
Hanya pelamar terbaik sesuai klasifikasi yang akan diproses untuk mengikuti seleksi selanjutnya
Selama proses rekrutmen tidak ada dikenakan biaya apapun

Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda para pencari kerja dan jangan lupa untuk membagikannya kepada teman atau kerabat yang membutuhkan.
Informasi seputar lowongan kerja BUMN, CPNS & Swasta lainnya kunjungi www.lokerblog.com

Posting Komentar

0 Komentar