LokerBlog.com (Lowongan Kerja SMA SMK D3 S1 Terbaru Maret 2025) - Belajar untuk memahami diri sendiri adalah salah satu hal yang paling penting agar anda dapat mengetahui akan kemampuan yang anda miliki. Sebagai contoh Jika anda menginginkan pekerjaan yang lebih baik sementara anda tidak mempunyai Sumber Daya Manusia yang begitu mantap. Hal ini tentu saja akan membuat peluang anda semakin kecil untuk diterima di perusahaan karena anda akan lebih mudah kalah bersaing dengan para pelamar lain yang sudah memiliki kompetensi lebih baik daripada Anda. Maksudnya adalah anda harus menyesuaikan diri dengan pekerjaan yang anda lamar, jangan paksakan anda untuk memilih pekerjaan yang bukan dari segi kemampuan anda. Bila pun anda menginginkan pekerjaan tersebut, Anda harus berusaha dan belajar sekuat mungkin dan semaksimal mungkin sehingga dapat menjadi prioritas dan mempunyai daya saing yang tangguh. Memiliki pekerjaan memanglah hal yang patut anda dapatkan agar dapat memenuhi kebutuhan perekonomian sehari - hari. Tujuan orang - orang untuk mendapatkan pekerjaan adalah agar bisa mendapatkan gaji dan pendapatan di setiap bulannya. Padahal yang paling penting dalam mendapatkan pekerjaan yaitu jenjang karir dan berkembangnya kemampuan anda untuk bisa meraih masa depan. Padahal gaji merupakan bonus dari setiap bulannya anda ketika bekerja karena yang paling utama adalah peningkatan karir anda yang semakin meninggi. Jika anda memiliki pekerjaan yang lebih baik sudah tentu gaji anda pun akan semakin besar tetapi apabila pekerjaan anda biasa - biasa saja dan tanpa adanya peningkatan maka anda pun tidak bisa mendapatkan gaji yang lebih besar. Memiliki kemampuan dan kompetensi yang lebih adalah cara seseorang untuk bisa mendapatkan pekerjaan. Namun cara anda agar dapat memiliki skill yang memadai adalah sebaiknya Anda melakukan pengembangan potensi sehingga anda dapat memiliki kualitas Sumber Daya Manusia yang lebih baik. Disamping itu anda harus mempunyai daya saing yang tinggi dan seolah - olah mampu untuk menghadapi berbagai tantangan termasuk di dalam seleksi rekrutmen perusahaan. Disarankan agar anda dapat selalu berkompeten dalam melakukan berbagai hal termasuk untuk menyelesaikan seluruh tantangan di dalam seleksi rekrutmen perusahaan.

Lowongan Kerja PT Reska Multi Usaha - PT Reska Multi Usaha atau disebut RMU , merupakan salah satu anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang berdiri sejak tahun 2003. RMU merupakan perusahaan penyedia jasa terbaik untuk mendukung penyelenggaraan perkeretaapian, melaksanakan dan menunjang kebijakan dan program PT Kereta Api Indonesia (Persero) sebagai induk perusahaan. Bermula dari Restaurant On Train RMU saat ini terus berkembang untuk merambah berbagai bidang bisnis lain diantaranya Sevice On Train, Res Parking, Loko Café, Loko Kantin, Catering, Res Clean, Reska Entertainment dan general trading. Saat ini RMU memiliki 11 kantor cabang di Pulau Jawa dan Pulau Sumatra. Mempunyai misi menyediakan layanan yang berkualitas tinggi untuk menyelenggarakan perkeretaapian dan memberikan kepuasan kepada pelanggan dan memenuhi harapan stakeholders dengan sumber daya yang trust, fresh, and cheerful menjadi landasan semangat para insan RMU.
Saat ini PT Reska Multi Usaha kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Maret 2025 untuk mencari calon karyawan yang siap untuk mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan. Perusahaan akan mencari kandidat yang terbaik sesuai dengan kualifikasi dan yang cocok untuk posisi yang akan ditempatkan.
Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang tersedia beserta dengan kualifikasinya saat ini bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir.
Lowongan Kerja Terbaru PT Reska Multi Usaha Tahun 2025
Posisi:
Open Recruitment Daily Worker Waitress Loko Cafe Masa Angkutan Lebaran PT Reska Multi Usaha (KAI Services) Tahun 2025
Apa itu Daily Worker
Daily Worker adalah Pekerja Harian Lepas yang bekerja untuk pekerjaan tertentu yang berubah-ubah dalam hal waktu dan volume Pekerjaan dengan menerima upah harian yang didasarkan pada kehadiran dan dipekerjakan kurang dari 20 (dua puluh) hari dalam 1 (satu) bulan
Benefit yang didapatkan apa saja ?
- Upah Harian
- Bpjs Ketenagakerjaan
- Mendapatkan Pelatihan Basic Services (mendapatkan Sertifikat)
Siapa yang kami Cari:
- Wanita dan Pria
- Berpenampilan Menarik
- Usia Minimal 18 tahun dan Maksimal 27 Tahun
- Pendidikan Minimal SMK Tata Boga/ Perhotelan
- Tinggi badan minimal (Wanita : 155cm) (Pria:160cm) dengan Berat Badan Proposional
#TemanReska yang sudah sesuai kriteria dan ingin menjadi bagian dari PT.Reska Multi Usaha, segera siapkan berkas-berkas ini!
- Fotokopi KTP;
- Fotokopi NPWP;
- Fotokopi kartu keluarga terbaru;
- A S L I Surat keterangan sehat yang diterbitkan oleh Puskesmas / Rumah Sakit;
- A S L I Surat Lamaran Kerja yang sudah ditandatangani;
- A S L I Daftar riwayat hidup / Curriculum Vitae (CV);
- Fotokopi SKCK yang diterbitkan dari Polres yang masih berlaku dan sudah dilegalisir;
- Foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 1 lembar background warna merah;
- Fotokopi Ijazah terakhir;
- Fotokopi kartu BPJS Kesehatan (aktif);
- Fotokopi Surat keterangan pengalaman kerja;
- Seluruh Dokumen Dimasukkan dalam 1 (satu) map snelhecter dan dibawa pada saat pemanggilan.
- Prosedur Registrasi dan Apply :
- Bagi calon pelamar yang berminat mengikuti rekrut sesuai formasi yang ditawarkan, wajib melakukan proses apply pada akun masing-masing mulai tanggal 09 - 11 Maret 2025 dan hanya bisa mengikuti 1 (satu) event rekrut saja.
- Bagi calon pelamar yang sudah melakukan upload dan melengkapi data, tetapi tidak melakukan proses apply di akunnya pada tanggal 09 - 11 Maret 2025, maka dianggap tidak mengikuti kegiatan rekrut ini.
- Pastikan dokumen yang sudah diupload sesuai dengan persyaratan dokumen yang telah ditetapkan.
- Lokasi Seleksi berdasarkan pemilihan lokasi daerah (Branch Office 1 Jakarta, Branch Office 3 Cirebon, Branch Office 4 Semarang, Branch Office 5 Purwokerto, Branch Office 6 Yogyakarta, Branch Office 7 Madiun, Branch Office 8 Surabaya, Branch Office 9 Jember dan Branch Office 10 Medan) oleh pelamar pada saat melakukan apply (pendaftaran) dan sesuai kebijakan Panitia Rekrutmen.
- Seluruh informasi mengenai rekrutmen hanya dapat dilihat melalui website resmi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) dengan alamat : karir.reska.id
- Kepada peserta agar melakukan pengecekan secara berkala di website resmi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) dengan alamat: karir.reska.id
- Rekrutmen PT Reska Multi Usaha (KAI Services) tidak dipungut biaya apapun dan tidak menggunakan sistem refund, tidak bekerjasama dengan agen travel/transportasi atau penggantian biaya transportasi maupun akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen dan dimohon untuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meluluskan peserta rekrut.
- Masyarakat dimohon untuk berhati-hati terhadap informasi yang tidak benar terkait rekrutmen PT Reska Multi Usaha (KAI Services) dan agar mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu meluluskan peserta rekrut.
- Seleksi penerimaan pekerja menggunakan sistem gugur dan keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran secara online:
GABUNG DI CHANNEL TELEGRAM AGAR TIDAK KETINGGALAN INFO LOWONGAN TERBARU SETIAP HARINYA KLIK:
Informasi:
Diharapkan untuk membaca secara keseluruhan informasi dengan teliti
Hanya pelamar terbaik sesuai klasifikasi yang akan diproses untuk mengikuti seleksi selanjutnya
Selama proses rekrutmen tidak ada dikenakan biaya apapun
Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda para pencari kerja dan jangan lupa untuk membagikannya kepada teman atau kerabat yang membutuhkan.
Informasi seputar lowongan kerja BUMN, CPNS & Swasta lainnya kunjungi
www.lokerblog.com
Posting Komentar
0 Komentar